08 August 2023

Lebih dari 27.000 Pengguna, LestariDiskon Berkomitmen Dukung UMKM di Bali

Lebih dari 27.000 Pengguna, LestariDiskon Berkomitmen Dukung UMKM di Bali

LestariDiskon, sebuah platform penyedia diskon di berbagai merchant di Bali kini telah mencapai lebih dari 27.000 pengguna sejak dirilis pada tahun 2019. 

Saat ini, LestariDiskon telah bekerjasama dengan 508 merchant di Bali yang tersebar di Denpasar, Badung, Gianyar, hingga Singaraja. Kadek Virdayanti Dewi menjelaskan merchant yang disediakan LestariDiskon pun beragam mulai dari culinary, shopping, pampering, leisure, hospital, medical lab, sampai wahana bermain. 

 

"Seperti yang kita tahu, UMKM itu kan salah satu pilar perekonomian negeri, kami pun berkomitmen untuk mendorong para UMKM ini supaya promosinya semakin mantap melalui aplikasi LestariDiskon dengan database pengguna yang sudah cukup besar,," jelas Virda. 

Ia pun menambahkan, ini juga menjadi salah satu upaya untuk membantu para pengguna menemukan UMKM di sekitarnya melalui fitur "Nearby" LestariDiskon sekaligus membantu pengguna agar bisa lebih hemat dalam berbelanja. 

 

Tidak hanya itu, para UMKM yang bekerjasama dengan LestariDiskon juga akan memperoleh berbagai benefit tambahan seperti promosi melalui media TikTok dan Instagram gratis, kesempatan bekerjasama dengan buzzer dan influencer lokal, hingga pembuatan foto promosi produk secara gratis. 

Ketika ditanya tentang rencana LestariDiskon ke depannya, Virda menjawab, pihaknya kini berfokus untuk menjawab kebutuhan semua pihak baik dari sisi pengguna maupun dari sisi merchant. "Kami sangat terbuka untuk semua UMKM yang ingin bekerjasama dengan LestariDiskon," tutup Virda.


BERITA LAINNYA

Lebih dari 27.000 Pengguna, LestariDiskon Berkomitmen Dukung UMKM di Bali

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mengajukan Kredit untuk Membeli Mobil

Pembelian mobil secara kredit masih sangat diminati di Indonesia. Dilansir dari oto.detik.com 70% masyarakat Indonesia membeli mobil secara kredit. Jika merujuk pada Gabungan Industri Kendaraan... Selengkapnya

Lebih dari 27.000 Pengguna, LestariDiskon Berkomitmen Dukung UMKM di Bali

Memperingati HUT Kota Denpasar, Bank Lestari Bali (BPR) Bagikan Paket Sembako pada Keluarga Penerima Manfaat PKH

Memperingati HUT Kota Denpasar yang ke-235, Bank Lestari Bali (BPR) dukung pelaksanaan Lomba Cerdas Cermat dan Lomba Yel-yel bagi Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan... Selengkapnya

Lebih dari 27.000 Pengguna, LestariDiskon Berkomitmen Dukung UMKM di Bali

Cara Atur Gaji Rp 3 Juta, Tetap Bisa Nongkrong dan Nabung, Lho!

Mengatur gaji menjadi salah satu permasalahan yang cukup kompleks bagi banyak orang. Kebutuhan yang semakin tinggi ditambah dengan tuntutan lifesyle, membuat pengeluaran bulanan membengkak atau... Selengkapnya