Chat dengan kami disini
Sumpah Pemuda menjadi salah satu momen bersejarah yang menunjukkan semangat persatuan. Memperingati Hari Sumpah Pemuda, Bank Lestari Bali (BPR) yang bekerjasama dengan PMI Kota Denpasar untuk menumbuhkan rasa persatuan dalam memberi dampak positif kepada sesama melalui kegiatan donor darah.
Kegiatan yang bertajuk "Blood Donation: Small Thing Big Impact" dilaksanakan pada Sabtu, 28 Oktober 2023 bertempat di Superbranch Sanur Bank Lestari Bali (BPR). Direktur Kepatuhan Bank Lestari Bali (BPR) Putu Yeni Jinarti menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari misi #MakeAnImpact Bank Lestari Bali (BPR) yang berupaya memberi dampak positif kepada sekitar.
"Ini adalah kegiatan donor darah pertama yang diadakan di Bank Lestari Bali (BPR) dan berjalan cukup sukses. Kami sangat apresiasi semua pihak yang mendukung baik dari PMI Kota Denpasar maupun para pendonor. Semoga bermanfaat untuk kita semua," ujar Yeni.
Dilansir dari ayosehat.kemkes.go.id, donor darah tidak hanya bermanfaat bagi penerima donor, tetapi juga bermanfaat bagi pendonor. Ada tiga manfaat penting yang dirasakan oleh pendonor seperti mendeteksi penyakit serius, menurunkan resiko penyakit jantung dan pembuluh darah, dan regenerasi sel darah sehingga tubuh menjadi lebih sehat.
"Kami harap kerjasama ini tidak berhenti sampai di sini saja, semoga kami bisa adakan kembali kegiatan ini secara rutin nantinya," tutup Yeni.
Usaha BPR Lestari Bali (member of Lestari Group) untuk meningkatkan partisipasi untuk mengembangkan UMKM di Bali dengan memberikan kredit yang cepat, mendapat banyak sambutan yang positif dari... Selengkapnya
Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT. BPR Lestari Bali yang diselenggarakan pada Jumat (17/01), menyetujui peningkatan setoran modal sebesar Rp. 71,5 Miliar sehingga total modal yang disetor menjadi... Selengkapnya
Membuka tahun 2020, BPR Lestari Bali (Lestari Group) memperluas jangkauan dan layanan bisnis dengan pembukaan Kantor Cabang WR. Supratman. Kantor yang sebelumnya berstatus kantor kas ini, resmi... Selengkapnya