Chat dengan kami disini
Mewujudkan misi #MakeAnImpact yang terus berupaya memberikan dampak positif kepada masyarakat di sekitar, Bank Lestari Bali (BPR) bagikan bantuan beras untuk anak-anak di panti asuhan.
Acara berlangsung selama 2 hari, Sabtu-Minggu, 23-24 September 2023. Bantuan ini ditujukan kepada anak-anak panti asuhan binaan yang tersebar di seluruh Bali dan didistribusikan langsung oleh para Lestarian.
Putu Yeni Jinarti, selaku Direktur Kepatuhan Bank Lestari Bali (BPR) menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari program Lestari For Kids yang khusus dilakukan untuk memenuhi kecukupan gizi anak-anak yang ada di panti asuhan.
"Program Lestari For Kids memang khusus untuk membantu panti asuhan binaan kami yang tersebar di seluruh Bali, tujuannya supaya panti asuhan ini bisa memenuhi kecukupan gizi anak-anak yang tinggal di sana," ujar Yeni.
Ia juga menambahkan, total ada 37 panti asuhan binaan dengan total bantuan beras sebanyak 3 ton. "Semoga bantuan ini bisa memberi dampak positif serta mendukung anak-anak yang tinggal di panti asuhan agar bisa bermain dan belajar dengan gembira," tutup Yeni.
Menabung dan investasi adalah dua hal yang seringkali disamakan. Padahal, keduanya memiliki perbedaan yang fundamental, baik dari tujuan, risiko, maupun keuntungan yang ditawarkan. Memahami... Selengkapnya
Kintamani, dengan pesona alamnya yang memukau, selalu menjadi destinasi favorit bagi para wisatawan. Tak hanya menawarkan pemandangan Gunung Batur yang ikonik, Kintamani juga menyuguhkan beragam... Selengkapnya
Utang jangka panjang sering kali menjadi pilihan bagi seseorang maupun perusahaan untuk membiayai kebutuhan yang bersifat jangka panjang, seperti membeli rumah, mengembangkan usaha, atau... Selengkapnya