09 November 2022

Turut Melaksanakan Pelayanan Umat, Bank Lestari Bali (BPR) Berikan Dukungan pada Upacara Manusa Yadnya yang Diinisiasi PHDI

Turut Melaksanakan Pelayanan Umat, Bank Lestari Bali (BPR) Berikan Dukungan pada Upacara Manusa Yadnya yang Diinisiasi PHDI

Upacara Manusa Yadnya dalam kepercayaan agama Hindu adalah korban suci yang tujuan dilakukannya untuk memelihara kehidupan manusia dan membersihkan manusia lahir batin. Meskipun upacara ini wajib dilakukan, namun, biasanya dibutuhkan biaya yang cukup besar untuk melaksanakan Upacara Manusa Yadnya ini.

 

Parisada Hindu Darma Indonesia (PHDI) Kota Denpasar menggandeng Bank Lestari Bali (BPR) sebagai salah satu lembaga yang turut menyukseskan Upacara Manusa Yadnya yang dilaksanakan pada hari Minggu, 30 Oktober 2022 bertempat di Kantor PHDI Kota Denpasar. Adapun Upacara Manusa Yadnya yang dilaksanakan adalah upacara menek kelih, metatah masal, dan pewintenan saraswati. 

 

Upacara Manusa Yadnya ini adalah bentuk pelayanan umat yang dilakukan oleh PHDI secara rutin. Ketua PHDI Kota Denpasar, I Made Arka S.Pd., M.Pd., menyampaikan apresiasinya atas dukungan Bank Lestari Bali (BPR). "Terima kasih atas dukungannya, para umat se-Dharma tentu sangat terbantu dengan adanya dukungan ini," ujar Made Arka. 

 

Kegiatan ini pun sejalan dengan misi Bank Lestari Bali (BPR) #MakeAnImpact yang terus berusaha memberi dampak positif pada masyarakat Bali, khususnya Denpasar, salah satunya melalui kegiatan Upacara Manusa Yadnya.

 

Made Tutik Sri Andayani selaku Direktur Bank Lestari Bali (BPR) menyatakan bahwa dukungan ini merupakan bagian dari program #LestariAjegBali yang bertujuan untuk memberi dampak positif pada masyarakat Bali, juga turut melestarikan budaya Bali yang banyak berakar dari kepercayaan Agama Hindu. "Melalui dukungan ini kami mengharapkan agar masyarakat bisa melaksanakan Upacara Manusa Yadnya dengan khidmat," tutup Tutik.


BERITA LAINNYA

Turut Melaksanakan Pelayanan Umat, Bank Lestari Bali (BPR) Berikan Dukungan pada Upacara Manusa Yadnya yang Diinisiasi PHDI

BPR Lestari Menginisiasi Gugatan Di MK, Kini BPR Sah dan Legal Ikut Lelang

Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan permohonan uji materiil Pasal 12A ayat (1) Undang-Undang (UU) Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perubahan Atas UU Nomor 7 Tahun 1992 tentang Perbankan yang diajukan... Selengkapnya

Turut Melaksanakan Pelayanan Umat, Bank Lestari Bali (BPR) Berikan Dukungan pada Upacara Manusa Yadnya yang Diinisiasi PHDI

Kelola Keuangan di Masa Pandemi, Mulai Dari Mana?

Kehidupan di masa pandemi membuat kita mulai memutar otak dan memasang strategi baru untuk mengelola keuangan pribadi ataupun keluarga. Kondisi yang serba tidak pasti sekarang dan nanti... Selengkapnya

Turut Melaksanakan Pelayanan Umat, Bank Lestari Bali (BPR) Berikan Dukungan pada Upacara Manusa Yadnya yang Diinisiasi PHDI

Komplit! Support Pemerintah, BPR Lestari Tuntaskan Vaksin Untuk Seluruh Karyawan

Upaya pemerintah untuk menurunkan angka Covid-19 berbuah manis. Sebagian besar wilayah di Indonesia telah menurunkan level PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) dan kembali membuka... Selengkapnya